Guna Meningkatkan Rasa Nyaman di Kawasan Wisata Guci Petugas Melakukan Penertiban



Diupload pada : 05-May-2024
Penulis : DtwGuci

**Penertiban Pengemis dan Pengamen di DTW Guci**


Pada hari Minggu, 5 Mei 2024, petugas dari DTW Guci melakukan kegiatan penertiban terhadap pengemis dan pengamen yang beroperasi di sekitar lokasi DTW Guci. Di mulai dari melakukan pendataan kemudian menertibkan serta mengamankan dengan tujuan untuk menjaga keamanan dan kenyamanan wisatawan dari pengamen yang terkadang meminta dengan cara paksa dan juga pengemis gelandangan (PGOT) yang datang di DTW Guci.


Penertiban ini dilakukan sebagai upaya untuk menjaga ketertiban dan keamanan Dan kenyamanan di sekitar DTW Guci, serta memberikan perlindungan terhadap pengunjung. Dengan pendekatan yang tegas namun humanis, petugas DTW Guci berusaha memberikan solusi terbaik untuk mengatasi hal tersebut.


"Semua proses penertiban dilakukan dengan koordinasi yang baik antara petugas DTW Guci dan pihak lainnya yang memberikan laporan mengenai keberadaan mereka" ujar mas Fredi Ardiyanto dengan harapan dapat menciptakan lingkungan yang lebih aman dan nyaman bagi semua pengunjung  DTW Guci.

Dengan ini atas kegiatan penertiban pengemis semoga tidak ada lagi pengamen ataupun pengemis yang memaksa meminta dan yang datang di DTW Guci.